BAKED CHICKEN LEMON ORIENTAL

1009
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Suka banget deh dengan menu olahan ayam panggang gini.
Selamat mencoba yah.

Bahan:
• 500 gr ayam, potong-potong
• 1 sdm air lemon
• 1 sdt garam
• 2 sdm olive oil
• wijen dangrai untuk taburan

Bumbu Perendam:
• 1/2 bawang bombay, iris tipis
• 3 siung bawang putih, memarkan dan cincang
• 5 sdm kecap manis
• 2 sdm saus tiram
• 1 sdm minyak wijen
• 1 sdm air lemon
• 1/2 buah lemon, iris tipis beserta kulitnya
• garam, gula pasir dan merica bubuk secukupnya

Cara Membuat:
1. Kucuri potongan ayam dengan air lemon, beri garam dan aduk rata. Biarkan 10 menit.

2. Panaskan olive oil di wajan anti lengket, goreng ayam sebentar saja, Angkat dan tiriskan.

3. Campur semua bumbu perendam, masukkan potongan ayam. Aduk hingga rata kemudian pindahkan ke pinggan tahan panas atau loyang. Tutup dengan alumunium foil.

4. Panggang dengan suhu 180’C selama 20 menit, buka alumunium foilnya, oles-oles ayam dengan bumbu perendam di dasar pinggan kemudian lanjutkan memanggang lagi selama kurang lebih 20 menit atau hingga bumbu meresap dan menyusut.

5. Angkat, taburi wijen sangrai dan siap disajikan.

foto-ibu-nina-dapur

Resep dan Photo:
“Bunda Nina” (Agustina Dwi K)

Website:
http://catatan-nina.blogspot.com.au

Previous articleSelfly – Drone yang Bisa Jadi Case Ponsel
Next article“Kok Nggak Ngajak-Ngajak?”