Nokia 9 – Pesaing Samsung Galaxy S8

1317
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Vendor smartphone asal Finlandia ini disebut-sebut tengah menyiapkan pesaing Samsung Galaxy S8 dengan nama Nokia 9. Dari laporan terbaru yang beredar luas di jagat maya, smartphone ini akan mengusung layar OLED 5,5 inci dengan resolusi 2.560 x 1.440 piksel. Untuk mendukung kinerja, Nokia 9 diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 835, GPU Adreno 540, RAM 6GB, dan memori internal 64 atau 128GB.

Yang menarik perhatian adalah Nokia 9 bakal dipersenjatai kamera ganda beresolusi 22 megapiksel (MP) dan kamera depan 12MP untuk aktivitas selfie. Ditambah baterai berkapasitas 3800mAh dan teknologi pengisian daya cepat Quick Charge 4.0. Spesifikasi lainnya adalah sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan air dan debu, sistem operasi (OS) Android 7.1.2 Nougat, audio Nokia OZO, iris scanner serta sensor sidik jari. Namun sayangnya, sejauh ini belum ada informasi mengenai waktu peluncuran dan harga jual dari smartphone tersebut.

Previous articleAnker PowerCore 10000
Next articleKentut, Jangan Dicium Baunya Tapi Rasakan Manfaatnya