Melirik program keren IWINA

345
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail


Never stop investing. Never stop improving.
Never stop doing something new.
Make it your goal to be better each and every day.
In some small way.
Small daily improvements eventually result in huge advantages.


Nama IWINA (Indonesian Women Islamic Network of Australia) sepertinya sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia di Sydney Australia, terutama di kalangan ibu-ibu. Walaupun organisasi ini baru berumur 3 tahun, banyak bidang-bidang IWINA yang berhasil dan mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Di tahun 2022, IWINA belum banyak menampilkan programnya, tapi bukan berarti IWINA berdiam diri. Ada bidang yang selalu tampil tiap hari dengan ide-ide segar dan menarik, dan bidang yang selalu sigap membantu masyarakat, khususnya kaum wanita yang mengalami kasus kekerasan dalam rumah tangga. Kali ini yuk kita menyimak divisi Entrepreneurship dan divisi Welfare & Domestic Violence.

Divisi Entrepreneurship diketuai oleh Meilina Widyawati. Bersama dengan rekannya satu tim,
sejak tahun 2020 lalu divisi ini relatif banyak mengadakan program bagi ibu-ibu yang memiliki home-based business. Tidak hanya memberi kesempatan kepada ibu-ibu anggotanya untuk berdagang di grup WhatsApp “SIZinBIZ” (Sizters in Bizniz), namun juga menyelenggarakan kelas mentoring, pelatihan bisnis, webinar dan memberi ruang/kesempatan bagi anggotanya untuk mempromosikan bisnis dalam format workshop, yang terbuka bagi anggota dan bagi publik.

Semasa awal pandemik covid-19, hadirnya SIZinBIZ membuka peluang bagi ibu-ibu berbakat dan kreatif di Sydney. Produk dan jasa yang ditawarkan di SIZinBIZ beraneka ragam. Tidak hanya katering dengan beraneka menu, fashion, accessories, produk makanan, pastry, kosmetik, skin care, jasa transfer uang, mobil, bahkan rental dan penjualan properti.

Tiap hari grup WhatsApp ini dibuka dari pagi hingga malam hari untuk memberi kesempatan bagi anggotanya mem-posting iklan-iklan menarik. Dalam sekejap group ini ramai dengan pesan singkat untuk pemesanan barang/jasa sesuai yang diminati. Selain itu grup ini sangat bermanfaat untuk mencari info apa saja yang berhubungan dengan kepentingan rumah. Selalu ada info menarik seperti harga sembako yang sedang on sale atau adanya produk baru. Tidak heran, karena seorang ibu biasanya selalu jeli untuk mencari produk yang terjangkau. Adalah pengalamanku sendiri saat butuh informasi, dalam sekejap bermunculan informasi lengkap. Luar biasa.

Program-program kewirausahaan yang diadakan oleh divisi Entrepreneurship IWINA mendapat sambutan hangat, tidak saja bagi anggota IWINA, tapi juga bagi publik. Program-program inilah
yang membedakan IWINA dengan organisasi perempuan lainnya. Bahkan mungkin IWINA adalah satu-satunya organisasi yang mempunyai ide seperti ini untuk empowering the members, yaitu berperan aktif membantu dan memberi dukungan bagi para ibu untuk makin berkembang dengan home-based business mereka, dan membantu suami dalam ekonomi kesejahteraan rumah tangga. Semoga divisi Entrepreneurship IWINA semakin berkembang.

Untuk Divisi Welfare diketuai oleh Ibu Nekmah Mahdi.
Apa sih yang dikerjakan bidang ini? Kegiatan divisi Welfare sudah aktif sebelum adanya pandemik covid-19. Pada saat pandemik covid-19 dan cukup banyak komunitas Indonesia di Sydney yang terkena Covid, mereka merasakan kehadiran dan uluran tangan divisi ini. Bekerja sama dengan organisasi-organisasi besar lain seperti Human Appeal, CIDE dan IQRO, divisi Welfare mengadakan penggalangan dana, dan memberi bantuan obat-obatan, konsumsi serta hal-hal lain yang dibutuhkan.

Banyak aktivitas sosial yang ditangani oleh bidang ini, tidak hanya untuk Indonesia, bahkan untuk komunitas negara lain yang memerlukan bantuan, dengan bergabung dengan yayasan muslim lain yang ada di Sydney. Mengunjungi kaum lansia di beberapa nursing home, membuka jalur telepon bagi mereka yang butuh bantuan seperti ditemani ke dokter, belanja atau hal lain yang mendesak.

Untuk Divisi Domestic Violence (DV) diketuai oleh ibu Yusran Sipala.
Banyak kasus yang timbul sejak pandemik covid-19 di tahun 2020, membawa bidang ini bekerja sama dengan ibu Wita Purnamasari, Konsul Bidang Protokol & Konsuler, Konsulat Jenderal RI Sydney (KJRI-Sydney) dan ikut berperan aktif dalam program BETA SIAGA (Bersama Kita Saling Jaga). Pentingnya peranan bidang ini karena menyangkut keamanan dan keselamatan seseorang yang mengalami kekerasan dalam rumah tangga.

Karena bidang ini banyak berkaitan dengan jalur hukum, maka bidang ini bekerja sama dengan pemerintah setempat dan KJRI-Sydney. Untuk membekali pengetahuan dan info terkini, maka bidang ini aktif mengikuti program pemerintah setempat, termasuk mencari akses yang dapat dihubungi saat darurat. Bidang ini serasa terbuka 24 jam karena kasus yang timbul bisa terjadi setiap saat. Menurut catatan dari tahun 2019 sampai saat ini sudah 12 kasus yang berhasil ditangani. Jerih payah, tenaga dan pikiran, membuahkan kebahagiaan dan kepuasan yang tidak dapat dapat dilukiskan saat kasus yang ditangani berhasil. Pada Juni 2022, Emma Manurung setelah melewati beberapa interview terpilih mewakili IWINA dalam NSW Women’s Reference Group (NSW WRG) dengan masa tugas setahun.

NSW WRG adalah group yang memberi saran kepada NSW Regional Director di Department of Home Affairs. Tugas utamanya adalah untuk menimbang dan membahas berbagai permasalahan yang berdampak terhadap wanita multikultural di NSW, serta memberi saran dan masukan ke Department of Home Affairs atas potensi dari dampak-dampak tersebut. Permasalahan ini mencakup area seperti sosial kohesi, imigrasi dan kewarganegaraan, kekerasan dalam Rumah Tangga dan urusan-urusan yang berhubungan erat dengan masyarakat multikultural.

NSW WRG merupakan tempat yang menyatukan wanita dari beragam kultur, agama dan bahasa yang bertujuan untuk memfasilitasikan kolaborasi, mensupport perspektif yang berbeda dan membangun kepercayaan yang bertujuan untuk meningkatkan struktur penyampaian servis ke masyarakat dan menyampaikan saran yang lebih baik kepada Pemerintah.

Demikian sekilas peranan IWINA dalam masyarakat Indonesia khususnya kaum Wanita. Selamat dan turut bangga atas dedikasi dan kerja tulus para pengurus yang membuat IWINA semakin berkembang. Kontribusi para pengurus yang telah menyumbangkan tenaga dan pikiran sekecil apapun merupakan harta yang tidak ternilai bagi IWINA. Perbedaan pendapat dan ide adalah bentuk kepedulian pengurus dan anggotanya membawa IWINA untuk lebih maju dan solid.

Jangan lewatkan dan ikuti terus program IWINA. Karena IWINA selalu hadir di tengah-tengah anda dengan ide dan program yang segar dan menarik. [IM]

“Berkaryalah sekecil apapun asalkan positif dan berdampak bagi dirimu dan orang sekelilingmu.”

Previous articleTetap Semangat, Ceria Dan Bahagia Di Usia 95 Tahun
Next articleDemo Masak Bersama Chef William Wongso