Dilengkapi Layar Micro-LED Berwarna
Thunderbird, sebuah perusahaan elektronik yang diinkubasi oleh TCL, mengumumkan produk augmented reality (AR) pertamanya yaitu Smart Glasses Pioneer Version. Sesuai namanya, perangkat ini adalah kacamata pintar yang mengintegrasikan mixed-reality display. Layarnya menggunakan panel micro-LED transparan berwarna, beda dengan konsep kacamata pintar Xiaomi yang masih monokrom. Thunderbird mengklaim mengerjakan komponen ini selama tiga tahun untuk membuat kacamata yang tipis, meyakinkan, dan immersive.
Meskipun Thunderbird belum menjelaskan secara rinci soal spesifikasinya, namun kacamata pintar ini dipastikan akan dibekali built-in camera yang memungkinkan pengguna memotret dan secara otomatis mengirimkan hasilnya ke smartphone. Melalui layarnya, pengguna bisa membaca pesan masuk, mengecek jadwal sehari-hari, mengendalikan perangkat pintar di rumah, dan masih banyak lagi. Selain itu, pengguna juga bisa mengontrol kacamata ini dengan sistem kontrol sentuh. Soal waktu peluncuran dan harganya, Thunderbird belum memberikan konfirmasi. [IM]