Pemerintah NSW Akan Melarang Adu Penawaran

229
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail


Pemerintah NSW akan menyatakan praktik bidding sewa (adu penawaran sewa) ilegal untuk meningkatkan keterjangkauan bagi mereka yang sedang mencari akomodasi sewa di tengah tekanan biaya hidup yang tinggi.

Premier Dominic Perrottet mengatakan pelarangan bidding sewa akan membantu calon penyewa mendapatkan tempat tinggal di pasar properti sewa yang ketat dengan cara yang adil.

“Sudah waktunya untuk mengakhiri praktik ini dan memberi jaminan dan kepastian kepada lebih banyak orang sehingga mereka dapat merencanakan masa depan mereka,” Mr Perrottet.

“Mencari properti sewa sudah cukup sulit tanpa dijadikan perang penawaran yang mendorong orang melampaui tingkat kemampuan mereka.

“Harga sewa yang diiklankan seharusnya tetap segitu dan kami akan mengambil tindakan untuk memastikan bidding sewa dilarang.”

Larangan atas permintaan bidding sewa, yaitu praktik di mana pemilik atau agen mengundang, menyarankan atau meminta calon penyewa untuk menaikkan penawaran harga sewa untuk mendapatkan properti yang ingin disewanya, akan dilakukan melalui perubahan mendesak terhadap peraturan-peraturan di bawah Undang-Undang Agen Properti dan Saham 2002.

Peraturan baru ini akan berlaku untuk semua listing baru mulai Sabtu, 17 Desember 2022.

Menteri Perdagangan yang Adil Victor Dominello mengatakan reformasi peraturan ini mencapaikeseimbangan yang tepat antara kepentingan penyewa, tuan tanah dan agen real estate.

“Jika calon penyewa telah mengajukan permohonan sewa, kemudian diminta untuk menaikkan harga penawaran mereka guna meningkatkan prospek untuk mendapatkan properti, itu dapat sangat menyusahkan mereka,” kata Mr Dominello.

“Mulai akhir pekan ini, agen akan dilarang membujuk calon penyewa untuk menawarkan jumlah yang lebih tinggi dari yang diiklankan untuk properti tersebut.

“Selain itu, agen real estate tidak dapat mengiklankan properti kecuali jika agen tersebut menyebutkan harga sewa properti itu.”

NSW Fair Trading akan bekerja sama dengan agen real estat dan pemilik properti untuk memastikan mereka mengetahui dan mematuhi peraturan baru ini.

Nasihat untuk penyewa tersedia di situs web NSW Fair Trading www.fairtrading.nsw.gov.au/housing-and-property/renting. [IM]

 

Previous articleJangan Lupa Bahagia: Pertanyaan Sejuta Dollarnya Adalah “What Is Happiness?”
Next articleReviving Indonesian Culture through SenDalFest 2022