Ayam Penyet Ria

1643
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Kelezatan Ayam Penyet Ria yang sudah terkenal di Melbourne kini bisa dinikmati oleh warga Sydney. Hari Jumat tanggal 12 Juli 2019, tepatnya 1 hari sebelum pembukaan resmi diadakan soft opening yang dihadiri oleh para undangan di lokasi restaurant di 34 Belmore Road, Randwick.

Acara dilakukan secara sederhana yang dibuka dengan doa dan sharing. Setelah itu para tamu dipersilahkan untuk memesan hidangan sesuai kesukaan masing-masing.

Sesuai namanya, tim Indomedia pun tak ragu langsung memesan menu Ayam Penyet yang dihidangkan dengan sepotong tempe, tahu dan sambel yang lezat.

Menu-menu lain juga tersedia seperti: iga penyet, Rmpal penyet, terong penyet, ayam geprek, gado-gado, sayur asam, soto ayam, soto betawi, rawon dan bakso kuah. Harga rata-rata $10. Ayo buruan dicoba!!

Ayam Penyet Ria
34 Belmore Road, Randwick
Buka 7 hari: 11am – 9pm

Previous articlePerayaan Ulang Tahun Successful Bethany Families Church ke-13
Next article$30 Juta Dollar Pengembalian Uang CTP Yang Masih Belum di Klaim