Oleh Kepala Negara Bagian NSW Mike Baird @MikeBairdMP
Beberapa bulan setelah rel pertama dipasang pada jalur trem baru yang berjalan dari pusat kota Sydney CBD ke daerah-daerah timur, yang meningkatkan pilihan pengangkutan umum ke Rumah Sakit Prince of Wales di Randwick dan Universitas New South Wales di Kensington, proyek ini telah mencapai satu lagi tonggak baru.
Rute trem sepanjang 12 kilometer tersebut menghubungkan Circular Quay dan pusat kota dengan Randwick dan Kingsford melalui Surry Hills dan daerah stadion di Moore Park. Ini akan melengkapi pelayanan bus ekspres dan lokal yang tersedia, untuk meningkatkan kemampuan sampai 30 persen pada waktu sibuk pagi.
Pada bulan Agustus, bagian pertama rel disemen pada Anzac Parade di Kensington dan saya senang melaporkan proyek ini telah mencapai satu lagi tonggak baru.
Proyek ini mencakup sebuah terowongan di bawah Anzac Parade di Moore Park, yang sedang dibangun sejak bulan April tahun ini. Terowongan ini akan melebihi 500 meter panjangnya dan sembilan meter di bawah permukaan tanah, dan merupakan sebuah bagian penting dari rute yang akan menghubungkan pusat kota dengan daerah olahraga di Moore Park ketika siap pada akhir tahun 2017.
Saya senang melaporkan papan batu pertama telah dituangkan pada fondasinya. Ini sebuah langkah maju yang besar dalam proyek ini, dengan disemen fondasi untuk rel yang akan dipasang di dalam terowongan tersebut tahun depan sebelum pekerjaan dapat berlangsung pada dinding dan bumbung terowongan.
Sekitar 950 orang saat ini sedang bekerja pada proyek ini, yang akan meningkatkan pilihan pengangkutan umum dari pusat kota ke daerah timur kota – sehingga lebih mudah untuk mengakses stadion olahraga utama, serta salah satu rumah sakit dan universitas terbesar di kota ini. Pembangunan trem sedang menurut jadwal untuk dibuka bagi masyarakat umum pada tahun 2019.
Dalam berita lain untuk para penumpang, Transport for NSW telah bekerja sama dengan Twitter bagi mengembangkan pengalaman pribadi untuk pengguna jaringan kereta api.
Kemitraan ini merupakan yang pertama di Australia yang dirancang akan menyesuaikan informasi yang diterima seseorang menerima, mana pun perjalanan yang dilakukan.
Twitter mudah diakses oleh pengguna ponsel cerdas dan sudah pun digunakan oleh ribuan penumpang setiap hari. Percobaan ini akan memungkinkan para penumpang memilih khususnya untuk pelayanan kereta api yang mana ingin diterima pemberitahuan, supaya ketika gangguan terjadi, pemberitahuan tersebut akan lebih relevan daripada sebelumnya.
Misalnya, para penumpang akan memasukkan rute yang terpilih dan jika ada gangguan atau penundaan sepanjang rute Anda, Anda akan menerima pemberitahuan. Namun, jika ada masalah di titik perjalanan yang lebih jauh dan tidak berdampak terhadap Anda, sistem ini akan tahu untuk tidak khawatir memberi tahu Anda.
Musim panas ini, siapa saja yang berlanggan ke pelayanan pemberitahuan tersebut akan menerima informasi perjalanan yang diinginkan, pada saat yang diinginkan, dan pemberitahuan gangguan yang tidak diperlukan akan disaring. Program percobaan pemberitahuan otomatis melalui Twitter akan diluncurkan pada bulan Desember, dan akan berjalan selama tiga bulan.
Kami bertujuan menciptakan pengalaman yang lebih pribadi bagi para pengguna jaringan kereta api di Sydney, dan program percobaan baru ini merupakan langkah ke arah tujuan tersebut.
Ini sebuah gagasan yang cukup berpotensi, dan jika teknologi tersebut terbukti berhasil, Transport for NSW akan bertujuan untuk bekerja sama dengan bus, feri dan trem, bagi meningkatkan sistem pesan pribadi pada ponsel.