Kekejaman di Orlando Mengingatkan Kita Tentang Pentingnya Bersatu Padu

1276
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Oleh Kepala Negara Bagian NSW Mike Baird @MikeBairdMP

Minggu ini saya menjadi tuan rumah untuk upacara iftar buat kali ketiga di Gedung Parlemen. Tiap tahun, acara ini menjadi pengingat yang sangat baik tentang berapa pentingnya untuk merayakan beraneka budaya dan agama yang membentuk negara bagian NSW.

Tentu saja, Ramadan adalah waktu yang penting untuk merenungkan berapa beruntungnya kita karena dapat menikmati banyak hal yang dianggap sudah pasti, misalnya makan bersama keluarga dan sahabat kita, dan jika mampu berpikir tentang orang lain, kita harus melakukannya. Itulah yang benar-benar penting bagi saya ketika kita datang bersama untuk merayakan acara seperti Ramadan.

Peristiwa di Orlando sangat menyedihkan. Ini suatu peristiwa mengerikan, yang juga mengingatkan bagaimana kita bersatu padu di NSW, dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada banyak tokoh masyarakat yang bersuara menentang kekejaman tersebut. Komentar dan kecaman mereka sangat disambut baik.

Kesatuan yang meluas di NSW merupakan hal yang kita harus tidak bakal menganggap sebagai kepastian. Ini merupakan suatu hal yang harus kita rayakan, dan saya berpeluang berbuka puasa dengan masyarakat yang berpuasa pada bulan suci Ramadan.

Tidak ragu bahwa kita harus melakukan segala yang kita mampu untuk mencegah peristiwa seperti di Orlando, dan cara terbaik bagi kita adalah untuk mengatasi masalah ini bersama.

Kemajuan selama beberapa bulan terakhir telah menunjukkan bahwa kita mampu bekerja sama.

pc18a

Ada sejumlah program yang kami jalankan, yang bertujuan melindungi kaum muda kita, yang merupakan contoh yang baik di mana kita melakukan segala yang kita mampu bagi memastikan kaum muda tidak terlibat dengan pengaruh yang kita tahu dapat membahayakan diri mereka sendiri, serta orang lain dalam masyarakat.

Ketika kita datang bersama untuk menandai acara keagamaan dan kebudayaan yang penting, kita mengingatkan diri kita bahwa kita melawan aksi teror, dan kita mengingatkan diri kita untuk bersatu padu dan berdamai, dan kita akan melakukan segala yang mungkin untuk melindungi hal-hal tersebut. Ramadan merupakan pengingat besar bahwa kita tidak dapat menganggap sesuatu sebagai kepastian, dan kita perlu berupaya memelihara kerukunan dalam masyarakat kita. Kita telah berupaya sangat keras dan sangat kuat ke arah tujuan itu dan akan tetap melakukan demikian pada masa depan.

Dalam berita lain, saya mengunjungi Rumah Sakit Westmead untuk mengumumkan bahwa anggaran negara bagian tahun ini akan menyalurkan hampir $100 juta untuk pembangunan kembali bernilai $900 juta, yang akan mengubah kampus rumah sakit tersebut menjadi ‘kota kesehatan’ terkini.

Pembangunan kembali Westmead merupakan peristiwa penting bagi Sydney Barat dan akan menciptakan pusat yang terbesar untuk cendekiawan biomedis, ilmiah dan kesehatan di negara ini.

Investasi ini akan mendanai Gedung Pelayanan Gawat baru dan gedung parkir baru sebagai bagian dari pembangunan kembali rumah sakit terbesar yang sedang berlangsung di NSW, yang juga merupakan salah satu komitmen utama kita ketika pemilu.

Previous articleKerlap Kerlip Dunia Paula
Next articleNSW Siap Untuk Transisi ke NDIS