Australia Membuka Pintu Kembali Untuk Pekerja Terampil dan Pelajar Internasional

1024
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Konsisten dengan Rencana Nasional untuk membuka kembali Australia kepada dunia dengan aman, pemerintah mengeluarkan perubahan tambahan pada pengaturan perbatasan internasional yang mulai berlaku pada 1 Desember.

Mulai 1 Desember 2021, pemegang visa yang memenuhi syarat dan telah divaksinasi lengkap dapat datang ke Australia tanpa perlu mengajukan permohonan pengecualian perjalanan (travel exemption). Pemegang visa yang memenuhi syarat termasuk kelompok terampil dan pelajar, pekerja sosial, working holiday, dan pemegang visa keluarga sementara.

Berdasarkan pengaturan ini, pendatang harus:
• Divaksinasi lengkap dengan dosis vaksin yang disetujui atau diakui oleh Therapeutic Goods Administration (TGA) Australia
• Memegang visa yang valid untuk salah satu subkelas visa yang memenuhi persyaratan
• Menunjukkan bukti status vaksinasi mereka
• Menunjukkan hasil tes Polymerase Chain Reaction (PCR) negatif COVID-19 yang diambil dalam kurun waktu tiga hari setelah keberangkatan.

Pendatang ke Australia harus mematuhi persyaratan karantina di negara bagian atau teritori kedatangan mereka, dan negara bagian atau teritori lain yang mereka rencanakan untuk kunjungi.

Kembalinya pekerja terampil dan pelajar internasional ke Australia diharapkan akan semakin memperkuat pemulihan ekonomi, dan menyediakan pekerja yang dibutuhkan serta mendukung sektor pendidikan.

Mulai 1 Desember 2021, Australia juga akan menyambut kembali warga negara yang divaksinasi penuh dari Jepang dan Korea. Berdasarkan pengaturan ini, warga negara Jepang dan Korea yang memegang visa Australia yang sah akan dapat melakukan perjalanan dari negara asal mereka — bebas karantina ke negara bagian dan teritori yang berpartisipasi, dan tidak perlu meminta permohonan pengecualian perjalanan (travel exemption).

Berdasarkan pengaturan ini, pendatang harus:
• Berangkat dari negara asalnya
• Divaksinasi lengkap dengan dosis vaksin yang disetujui atau diakui oleh TGA
• Memiliki visa Australia yang masih berlaku
• Menunjukkan bukti status vaksinasi mereka
• Menunjukkan hasil tes PCR negatif COVID-19 yang diambil dalam kurun waktu tiga hari setelah keberangkatan.

Pengumuman ini mengikuti perubahan yang sudah dikeluarkan sebelumnya antara lain membuka pintu kepada warga Australia yang divaksinasi penuh, penduduk tetap dan anggota keluarga dekat mereka sejak 1 November, dan dimulainya zona perjalanan aman dengan Singapura sejak 21 November.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi https://covid19.homeaffairs.gov.au

Pemegang visa yang telah divaksinasi penuh dan memenuhi syarat untuk datang ke Australia adalah orang-orang yang memegang visa sebagai berikut:

Visa
Subclass 200 – Refugee visa
Subclass 201 – In-country Special Humanitarian visa
Subclass 202 – Global Special Humanitarian visa
Subclass 203 – Emergency Rescue visa
Subclass 204 – Woman at Risk visa
Subclass 300 – Prospective Marriage visa
Subclass 400 – Temporary Work (Short Stay Specialist) visa
Subclass 403 – Temporary Work (International Relations) visa (other streams, including Australian Agriculture Visa stream)
Subclass 407 – Training visa
Subclass 408 – Temporary Activity visa
Subclass 417 – Working Holiday visa
Subclass 449 – Humanitarian Stay (Temporary) visa
Subclass 457 – Temporary Work (Skilled) visa
Subclass 461 – New Zealand Citizen Family Relationship visa
Subclass 462 – Work and Holiday visa
Subclass 476 – Skilled – Recognised Graduate visa
Subclass 482 – Temporary Skill Shortage visa
Subclass 485 – Temporary Graduate visa
Subclass 489 – Skilled – Regional (Provisional) visa
Subclass 491 – Skilled Work Regional (Provisional) visa
Subclass 494 – Skilled Employer Sponsored Regional (Provisional) visa
Subclass 500 – Student visa
Subclass 580 – Student Guardian visa (closed to new applicants)
Subclass 590 – Student Guardian visa
Subclass 785 – Temporary Protection visa
Subclass 790 – Safe Haven Enterprise visa
Subclass 870 – Sponsored Parent (Temporary) visa
Subclass 988 – Maritime Crew visa

Note: Tambahan subclass visa akan terus ditambahkan seiring berjalannya waktu.

Previous articlePeringati Hari Pahlawan, Diaspora Indonesia Berziarah ke Makam Pejuang Kemerdekaan Indonesia di Australia
Next articleSummer Streets Night Markets