Tanggal 20 September 2018, diadakan acara peresmian iCare Food Station di The Body of Christ Mission Centre yang berlokasi di 41-43 Coleridge Street, Riverwood.
iCare Food Station, merupakan sebuah program atau tempat penjualan bahan makanan bersubsidi, buah dan sayuran bagi masyarakat di daerah Riverwood dan sekitarnya.
Hadir pada hari itu Konsul Jenderal Republik Indonesia di Sydney, Heru Subolo dan Mayor Georges River Council, Kevin Green. Ibu Sinta Subolo dan Konsul Hermanus Dimara dari KJRI Sydney juga turut hadir mendampingi Konjen Subolo hari itu.
“Saya mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada Pastor Timothy Wijaya dan tim, terutama tim iCare, atas peresmian iCare Food Station hari ini”, konjen Subolo memulai sambutannya.
“Saya juga mengucapkan apresiasi kepada Mayor Kevin Green dan Georges River Council atas dukungan yang baik bagi masyarakat Indonesia yang tinggal di Riverwood dan seluruh daerah Georges River Council,” lanjut Konjen.
Pelayanan iCare merupakan bagian dari The Body of Christ Mission Centre (BOCMC), yang dipimpin oleh Pastor Timothy Wijaya dan isteri, Pastor Jenny Wijaya.
Pastor Timonthy dan Pastor Jenny membentuk iCare pada tahun 2012, dan sejak itu iCare secara signifikan telah memberikan banyak layanan kepada komunitas melalui distribusi paket iCare dan Christmas hampers kepada komunitas sekitar.
Kemudian disusul dengan dijalankannya program iCare Food Station di BOCMC sejak bulan April 2018, yang menyediakan berbagai bahan makanan bersubsidi kepada komunitas.
“Atas nama Georges River Council, kami mengucapkan selamat kepada iCare atas inisiatif yang sangat penting ini”, ungkap Mayor Kevin Green.
“Kami sangat mendukung inisiatif seperti iCare yang menyediakan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan di komunitas kita.”
Peresmian iCare Food Station ditandai dengan acara pemotongan pita dan penghargaan kepada beberapa anggota yang terlibat dalam program ini. Usai acara formal, para tamu disuguhi dengan berbagai makanan Indonesia dan BBQ. [IM]