Alice Camera: Kamera Mirrorless AI untuk Kreator Konten

222
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail


Alice adalah kamera berteknologi kecerdasan buatan (atificial intelligence/AI) yang dihubungkan ke smartphone untuk memotret dan berbagi konten dalam waktu singkat. Smartphone (Android dan iOS) akan berfungsi sebagai layar dan akses ke fitur-fiturnya
lewat aplikasi. Mekanisme grip-nya berfungsi pada ponsel dengan seperti iPhone 6
(6,42 cm/ 2,53 inci) hingga sebesar iPhone 12 Pro Max (7,81 cm/ 3,07 inci).

Satu hal yang membuatnya berbeda dengan kamera digital lainnya ada pada teknologi AI.
Untuk menghasilkan output gambar, kamera ini sepenuhnya mengoptimalkan komputasi digital.
Untuk jepretan fotonya mengandalkan sensor Micro Four Third (MFT) dari pabrikan Sony dan lensanya menggunakan mount lensa MFT. Jadi, kompatibel dengan koleksi lensa MFT dari pabrikan OM-System dan Panasonic. Kamu juga bisa menggunakan lensa dari pabrikan pihak ketiga lain seperti 7Artisan, TTartisan, dan lainnya. Alice Camera sudah bisa dipesan melalui sistem pre-order
di situs Indiegogo dengan harga US$845 dari harga normal US$1.195. [IM] 

Previous articleRollei 35AF: Kamera Analog Berfitur Modern
Next articleBeats Pill: Kini dengan Baterai 24 Jam dan USB-C