‘Tap On’ Untuk Parkir Gratis

1220
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

Kenyamanan kartu Opal sekarang bisa dinikmati di tempat parkir di stasiun kereta, dimana para komuter transportasi umum dapat “tap on” kartu Opal mereka dan mendapatkan parkir gratis hingga 18 jam.

Premier Gladys Berejiklian dan Menteri Transportasi dan Infrastruktur Andrew Constance mengumumkan bahwa masa uji coba parkir mobil Opal akan segera diperluas ke Ashfield, sebelum memperluas ke beberapa stasiun lain di seluruh jaringan.

“Kami ingin mempermudah pelanggan untuk mengakses transportasi umum dan uji coba ini bertujuan untuk memastikan bahwa parkir mobil yang disediakan oleh Pemerintah NSW untuk komuter digunakan oleh orang-orang yang menggunakan transportasi umum,” kata Berejiklian.

Opal Park & ​​Ride akan menyediakan pelanggan hingga 18 jam parkir gratis setiap hari jika mereka menggunakan transportasi umum. Pelanggan harus menyelesaikan perjalanan dengan melakukan ‘tap on’ dan ‘tap off’ kartu Opal mereka, kemudian menggunakan kartu Opal mereka ketika keluar dari tempat parkir.

Pelanggan yang tidak menggunakan transportasi umum dalam waktu 18 jam sejak saat masuk parkir akan dikenakan tarif harian sesuai dengan tarif parkir komersial untuk area lokal.

“Pelanggan di stasiun Ashfield akan menjadi komuter kereta pertama yang dapat mencoba sistem baru ini saat dimulai sekitar pertengahan tahun nanti. Kami sedang mempelajari stasiun kereta lain mana yang bisa dimasukkan dalam uji coba.”

Previous articleAnak-Anak MultiKultural Menghibur Banyak Orang
Next articleSosialisasi Tahapan Pemilu 2019 di Australia