#HolidayHereThisYear

1667
Facebooktwitterpinterestlinkedinmail


MCLAREN VALE: Where Coast Meets Vineyard

Jika biasa bisa berlibur ke luar negeri, tahun ini mari kita berwisata regional yang tak kalah menariknya. Banyak sekali daerah yang bisa kalian kunjungi, tapi di artikel ini Indomedia mau membahas salah satunya yaitu Mclaren Vale.

The Heritage Trail
Mclaren Vale terletak sekitar 38 km dari kota Adelaide. Salah satu kota tertua di South Australia ini tidak diketahui asal namanya, tetapi orang-orang menduga namanya diambil dari David MClaren, seorang Colonial Manager atau dari John Mclaren yang pertama memeriksa lahan di sana pada tahun 1839. Pada awalnya, daerah ini digunakan untuk menanam gandum dan peternakan, sebelum dua orang bernama John Reynell dan Thomas Hardy menanam anggur di tahun 1838 dan memulai Mclaren Vale wineries yang kita kenal sekarang.

Kalian bisa menyusuri sejarah kota ini dengan kompilasi The Heritage Trail yang melewati beberapa bangunan bersejarah, jalan khas tahun 1880, courthouse, slate museum, dan horse-changing station yang ikonik. Selain itu, dianjurkan juga untuk bisa mengunjungi perpustakaan lokal di sana, terutama Noarlunga, The Hub dan Aldinga yang memiliki koleksi sejarah Mclaren Vale yang cukup lengkap.

Wineries di Mclaren Vale
Tempat lahir industri wine di South Australia, Mclaren area tentunya terkenal dengan banyaknya wineries dan cellar yang bisa dijelajahi. Mclaren Vale memiliki iklim yang serupa dengan daerah mediterrania sehingga cocok sekali untuk menanam anggur. Daerah ini dikenal dengan varian dry red wine-nya, terutama Shiraz dan Grenache. Mclaren Vale menawarkan banyak variasi wine mulai dari perkebunan anggur berusia ratusan tahun–yang masih memproduksi award-winning wines, sampai jenis-jenis terbaru dan perkebunan eksperimental untuk jenis-jenis minuman anggur terkini.

Berikut beberapa wineries yang wajib kalian kunjungi:


1. Wirra Wirra
Seperti asal nama aboriginalnya, Wirra Wirra berada di antara pepohonan karet. “A picturesque ironstone winery”, begitulah Wirra Wirra ini dikenal. Memiliki sejarah 100 tahun, mulai dari belltower dan medieval siege machine yang katanya seringkali digunakan untuk melempar semangka. Winery ini menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjungnya. Wirra Wirra memproduksi red wine dan white wine dan merekalah pembuat campuran sauvignon blanc dan “Church Block” yang kerap mendapat penghargaan dan menjadikannya terkenal. Jangan lupa untuk ikut tur ke cellar mereka, ya!


2. Samuel’s Gorge
Selain wine-nya yang tentunya berkualitas, tempat ini berada di lumbung. Saking nyaman dan indahnya tempat ini, bahkan buat mereka yang bukan penggemar wine pun tetap bisa menikmatinya. Samuel’s Gorge ini dibuat pada tahun 2003 oleh Justin McNamee dan bertempat di bangunan bekas peternakan yang sudah ada sejak tahun 1853. Winery ini menghadap ke Onkaparinga River National Park. Varian yang ditawarkan di sini adalah Grenache, Shiraz, Mourvèdre, Graciano, dan Tempranillo.


3. Primo Estate
Kalau kedua wineries sebelumnya sarat bersejarah dan bernuansa homey, Primo Estate ini bisa dibilang seperti fine dining-nya untuk icip-icip wine. Dibangun di tahun 2006, winery ini memilki arsitektur yang menggabungkan desain modern dengan kepraktisan khas Italia. Tahun ini, generasi kedua keluarga Grilli ini bersiap untuk melanjutkan bisnis keluarganya dengan memunculkan label baru wine dan minyak zaitun.

Pantai-Pantai di Mclaren Vale
Banyak pilihan pantai di Mclaren yang bisa menjadi tujuan kalian. Mulai untuk yang hanya bersantai sampai sibuk dengan aktivitas laut, seperti snorkeling atau scuba diving. Beberapa pantai yang terkenal dengan keindahannya adalah Port Noarlunga Reef yang menawarkan pemandangan menakjubkan, baik di pantainya maupun di dalam lautan dengan keindahan habitat lautnya. Jika beruntung, kalian mungkin bisa melihat Leafy Sea Dragon. Ada juga Mclaren Vale dan Fleurieu Coast yang menawarkan aktifitas yang tak kalah menarik.

Terus, Terus?
Untuk aktifitas yang lebih santai, kalian bisa menikmati berbagai pasar, seperti The Vale Market, Willunga Farmer’s Market, atau Willunga Artisan Market. Tapi cek dulu, ya, sebelum berangkat, karena jadwalnya mungkin terpengaruh pandemi! Untuk kalian yang gemar berpetualang, bisa juga berkunjung ke Onkaparinga Gorge untuk rock climbing dan abseiling. Jangan khawatir, ada pemandu profesional yang menjaga aktifitas tersebut. Kalian juga bisa mengunjungi Aldinga Airfield menaiki biplane dan melihat McLaren Vale dari atas. Amazing! [IM]

Previous articleYang Harus Dilakukan Kalo Terjebak Bushfire!
Next articleSuara Indonesia Dance Mempersembahkan INDOKIDS Fest 2021